
Mungkin anda berpikir bebek petelur adalah bebek lokal mojosari dimana kebanyakan yang budidaya bebek petelur seperti kebanyakan orang.
Tapi anggapan tersebut salah, ada sekitar 9 jenis bebek petelur yang berbeda lokasi berbeda juga bentuknya. Yah jika belum mempelajari lebih lanjut tidak akan tahu, jadi mari kita simak.
9 Bebek Petelur Paling Untung Untuk Di Budidaya
Petelur berarti sebuah unggas yang memiliki masa bertelurnya paling bagus seperti ayam petelur dengan ayam potong berbeda. Maka dari itu anda juga harus bisa membedakan mana bebek pedaging mana bebek petelur.
Budidaya bebek petelur banyak di terapkan di masyarakat akan tetapi yang paling sering adalah bebek mojosari, mungkin setelah membaca artikel ini anda akan mencoba bebek lokal lainnya.
Bebek Mojosari

Salah satu bebek masa bertelurnya cukup tinggi bisa mencapai 200 – 220 butir dalam satu ekor pertahunnya. Maka dari itu banyak sekali bebek mojosari di budidaya hampir di setiap daerah.
Untuk warna telurnya hijau dimana banyak juga dijadikan sebagai telur asin dan tentunya anda sering melihat ras bebek mojosari tersebut di peternakan bebek petelur.
Masa bertelur di umur 6 bulan dan masa produksi sekitar 11 bulan sehingga anda akan memiliki bebek tersebut 17 bulan dengan asumsi berat bebek hingga 1.7kg.
Bebek Alabio

Anas Platurynchos borneo ( bebek alabio ) salah satu bebek plasma nutfah atau bebek petelur unggul dimana habitat aslinya dari Kalimantan selatan.
Dalam segi postur tubuh memang berbeda jika anda lihat sekilas seperti bentuk segitiga dengan memiliki paruh warna kuning. Dalam segi bobotnya juga cukup tinggi sekitar 1,6 hingga 1,8 kg per ekornya.
Butuh Bebek Frozen Karawang ?? Hubungi 082297427720
Nah untuk masa produksi telurnya bebek alabio sekitar 220 – 250 ekor dalam waktu 1 tahun dimana warna telur putih kehijauan dan multifungsi bisa dijadikan pedaging maupun petelur.
Bebek Rambo

Bebek rambo berasal dari Cirebon, jawa barat yang juga dikenal sebagai bebek cirebon. Bebek rambo ini hasil dari persilangan antara bebek cirebon ( bebek tegal ) dengan bebek Alabio.
Bebek rambo ini hanya ada di beberapa daerah seperti Majalengka, Subang, Bekasi, Cirebon Dan Banten yang berhasil di kembangkan oleh masyarakat.
Untuk telur yang dihasilkan juga cukup bagus memiliki warna biru kehijauan dan paruhnya memiliki warna keoren. Untuk masalah bobot tidak begitu berat hanya sekitar 1,2 kg hingga 1,4 kg per ekornya.
Bebek Khaki Champbell

Bebek khaki champbell ini salah satu persilangan dari bebek Rouan dari Prancis dengan bebek jawa. Bebek roun yang ada di Eropa ini memiliki produksi telur yang sangat tinggi mencapai 350 butir dalam setahun.
Sedangkan bersilangan yang menghasilkan bebek khaki champbell hanya sekitar 280 butir pertahun dalam satu ekor. Akan tetapi dalam bobot juga bisa mencapai 1,8 kg ke atas dan cocok untuk dijadikan bebek pedaging.
Bebek Magelang

Bila anda melihat bebek dengan garis putih dileher sekilas seperti menggunakan kalung warna putih maka bisa dipastikan itu adalah bebek magelang.
Memiliki berat lumayan tinggi sekitar 1,9kg hanya dalam waktu 8 minggu sehingga bebek tersebut bisa dijadikan pedaging yang cukup enak.
Untuk masa produksi telurnya sebenarnya cukup rendah dibandingkan dengan bebek petelur lainnya yakni hanya sekitar 170 butir dalam satu ekor.
Bebek Tegal

Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan itik tegal yang berasal dari seperti namanya, Tegal. Memiliki kualitas dan produksifitas yang sangat baik sehingga menjadi salah satu budidaya petelur yang mengutungkan.
Karateristik pada bagian warna bulu bebek semuanya berwarna coklat sehingga anda mudah mengenalinya. Bagian bentuk paruh juga terlihat panjang melebar dan lehernya terlihat lebih langsing.
Untuk masalah daya tahan adaptasi juga cukup baik di cuaca yang cukup extrim juga akan tetapi tetap harus menjaga bebek tersebut dari penyakit yang membahayakan. Bebek tersebut mampu untuk bertelur di usia sekitar 5,5 bulan.
Bebek Bali

Bebek pinguin atau bisa disebut juga bebek bali tapi memiliki ciri khas berjalannya seperti pingungin dan juga merupakan bebek lokal asal bali.
Untuk segi bertelurnya tetap unggul dan uniknya memiliki jambul di bagian kepalanya. Jenis bebek ini juga tersebar di wilayah Indonesia karena memiliki adaptasi yang sangat baik.
Meski bertujuan menjadikan bebek petelur, bebek ini juga bisa dijadikan bebek hias yang cukup unik dengan warna bulu putih mengkilap.
Di usia 10 minggu bebek ini bisa memiliki berat sekitar 2 Kg dan untuk telurnya mencapai 150 – 220 butir dalam satu ekor. Untuk warna telur berwarna putih untuk berat rata-rata sekitar 60 gram.
Bebek Buff Duck

Bebek petelur yang berasal dari Inggris. Diberikan nama buff karena memiliki bulu berwarna tua. Untuk produksifitas telurnya dikenal sangat baik dan memiliki badan yang besar cocok untuk dijadikan pedaging ketika masa bertelurnya sudah habis.
Ciri ciri bebek duff ini memiliki paruh berwarna kuning pada bebek jantan, untuk bebek betina jingga kecoklatan.
Bebek Indian Runner

Bebek indian runnner salah satu bebek petelur tinggi mencapai 140 – 250 butir dalam satu tahun dengan berat telur rata-rata sekitar 65 gram – 70 gram.
Memiliki warna bulu bebek warna merah kecoklatan dan warna lainnya putih bersih, putih kekuningan. Untuk masa bertelurnya bebek Indian runner ini di umur 6 bulan.
Kesimpulan
Ternyata tidak hanya bebek mojosari, dan bebek tegal saja yang menguntungkan untuk dijadikan petelur, nyatanya banyak bebek petelur yang bagus salah satunya adalah Bebek Khaki Champbell dimana produksifitas mencapai 250 butir telur.
Dengan artikel ini, mudah mudahan anda memahami bahwa bebek petelur bisa dijadikan pedaging bagaimana memilih bebek dan tentunya di segi bobotnya.
Kami harap anda yang ingin memulai bebek petelur menjadikan pembaljaran dan memilih bebek berkualitas yang dapat menguntungkan banyak.